Latest News
Rabu, 01 Februari 2012

DPR Tolak Beli Pesawat Intai dari Israel


Pesawat mata-mata dari Israel

Israel juga dinilai masih punya masalah dengan negara-negara tetangga.

TB Indonesia News - Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat, Mahfud Sidik mengatakan, bahwa pada pengadaan alat utama sistem senjata (alutsista) yang berlangsung hingga 2014 salah satu yang akan dibeli adalah pesawat intai tanpa awak.

"Secara kebutuhan itu memang kebutuhan TNI cuma waktu itu pernah dibahas terkait dengan sumber pengadaannya," kata Mahfud di Gedung DPR, Rabu 1 Februari 2012.

Rencananya, kata dia pesawat intai itu akan dibeli dari Israel. Namun, pengadaan yang berasal dari Israel tersebut ditentang oleh komisi I.

"Alasannya karena Israel selama ini masih banyak melakukan tindakan pelanggran HAM. Selama ini pembelian senjata ini selalu dikaitkan dengan record pelanggaran HAM," kata dia.

Selain itu, Israel juga dinilai masih memiliki masalah dengan negara-negara tetangga. Namun, memang dari alokasi pinjaman luar negeri, dan dalam shopping listnya ada pesawat intai. "Seingat saya ada dua pesawat yang dibutuhkan. Pesawat itu kan dibutuhkan untuk patroli di daerah perbatasan," kata dia.

Namun, kata Mahfud TNI akan membeli dari Filipina. "Infonya dari Filipina, tapi yang perlu didalami apakah itu produk Filipina atau buatan Israel," kata dia.

Meskipun Indonesia membeli pesawat tersebut dari Filipina namun buatan Israel, tetap saja Indonesia akan membeli suku cadang kepada Israel. Tapi secara politik komisi satu memberikan pandangan bahwa sebaiknya tidak dari Israel.

"Karena memang kalau beli dari Filipina tapi dibuat dari Israel tetap kita butuh membeli suku cadang dari Israel," kata dia.(np)

Sumber : VIVAnews
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: DPR Tolak Beli Pesawat Intai dari Israel Rating: 5 Reviewed By: Register Center