TB News - Sungai Penuh—Dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-117 yang berlangsung pada Selasa (20/5), Kepala Desa Sandaran Galeh Amrizal menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan yang diberikan kepada desanya sebagai salah satu desa inspiratif dalam pengelolaan sampah mandiri melalui TPS3R.
Penghargaan ini diberikan dalam upacara yang digelar di Lapangan Kantor Walikota Sungai Penuh, yang dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, termasuk Forkompinda, Sekda, Staf Ahli, Asisten, serta para Kepala SKPD dan ASN Pemkot Sungai Penuh.
Kades Sandaran Galeh mengungkapkan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi bagi pemerintah desa dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam pengelolaan lingkungan.
Kami sangat bersyukur atas apresiasi yang diberikan kepada Desa Sandaran Galeh. Ini adalah hasil kerja keras seluruh masyarakat yang telah berkomitmen menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Penghargaan ini semakin memotivasi kami untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas hidup warga desa, ujar Kades Sandaran Galeh.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota Sungai Penuh, khususnya Walikota Alfin, S.H, yang dalam upacara tersebut menekankan pentingnya semangat kebangkitan nasional dalam menghadapi tantangan zaman.
"Kami berharap penghargaan ini tidak hanya menjadi simbol, tetapi juga menjadi dorongan bagi desa-desa lain untuk terus berkembang dan memberikan manfaat nyata bagi warganya," tambahnya.
Masyarakat Desa Sandaran Galeh menyambut baik penghargaan ini dan berkomitmen untuk terus menjaga kebersihan serta meningkatkan kesadaran lingkungan demi masa depan yang lebih baik. (Red)
0 komentar:
Posting Komentar